Jumat, 09 September 2016

Bersabarlah Wahai Saudaraku

Oleh Ustadz Abu Rosyid Ash-Shinkuan


Senang, bahagia, suka cita, sedih, kecewa dan duka adalah sesuatu yang biasa dialami manusia. Ketika mendapatkan sesuatu yang menggembirakan dari kesenangan-kesenangan duniawi maka dia akan senang dan gembira. Sebaliknya ketika tidak mendapatkan apa yang diinginkan maka dia merasa sedih dan kecewa bahkan kadang-kadang sampai putus asa.


Akan tetapi sebenarnya bagi seorang mukmin, semua perkaranya adalah baik. Hal ini diterangkan oleh Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam:

“Sungguh menakjubkan perkaranya orang mukmin. Sesungguhnya semua perkaranya adalah baik dan tidaklah hal ini dimiliki oleh seorangpun kecuali oleh orang mukmin. Jika dia diberi kenikmatan/kesenangan, dia bersyukur maka jadilah ini sebagai kebaikan baginya. Sebaliknya jika dia ditimpa musibah (sesuatu yang tidak menyenangkan), dia bersabar, maka ini juga menjadi kebaikan baginya.” (HR. Muslim)



Kriteria Orang yang Paling Mulia
Sesungguhnya kesenangan duniawi seperti harta dan status sosial bukanlah ukuran bagi kemuliaan seseorang. Karena Allah Ta’ala memberikan dunia kepada orang yang dicintai dan orang yang tidak dicintai-Nya. Akan tetapi Allah akan memberikan agama ini hanya kepada orang yang dicintai-Nya. Sehingga ukuran/patokan akan kemuliaan seseorang adalah derajat ketakwaannya. Semakin bertakwa maka dia semakin mulia di sisi Allah.

Allah berfirman:

“Hai manusia, sesungguhnya Kami menciptakan kalian dari seorang laki-laki dan seorang perempuan dan menjadikan kalian berbangsa-bangsa dan bersuku-suku supaya kalian saling kenal mengenal. Sesungguhnya orang yang paling mulia di antara kalian di sisi Allah ialah orang yang paling bertakwa di antara kalian. Sesungguhnya Allah Maha Mengetahui lagi Maha Mengenal.” (QS.Al-Hujurat: 13) 



Jangan Sedih ketika Tidak Dapat Dunia
Wahai saudaraku, ingatlah bahwa seluruh manusia telah Allah tentukan rizkinya -termasuk juga jodohnya-, ajalnya, amalannya, bahagia atau pun sengsaranya. Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda:

“Sesungguhnya salah seorang dari kalian dikumpulkan penciptaannya dalam perut ibunya selama 40 hari dalam bentuk nuthfah (air mani) kemudian berbentuk segumpal darah dalam waktu yang sama lalu menjadi segumpal daging dalam waktu yang sama pula. Kemudian diutus seorang malaikat kepadanya lalu ditiupkan ruh padanya dan diperintahkan dengan empat kalimat/perkara: ditentukan rizkinya, ajalnya, amalannya, sengsara atau bahagianya.” (HR. Al-Bukhariy dan Muslim)


Tidaklah sesuatu menimpa pada kita kecuali telah Allah taqdirkan. Allah Ta’ala berfirman:

“Tiada suatu bencanapun yang menimpa di bumi dan (tidak pula) pada diri kalian sendiri melainkan telah tertulis dalam kitab (Lauh Mahfuzh) sebelum Kami menciptakannya. Sesungguhnya yang demikian itu adalah mudah bagi Allah. (Kami jelaskan yang demikian itu) supaya kalian jangan berduka cita terhadap apa yang luput dari kalian, dan supaya kalian jangan terlalu gembira terhadap apa yang diberikan-Nya kepada kalian. Dan Allah tidak menyukai setiap orang yang sombong lagi membanggakan diri, (yaitu) orang-orang yang kikir dan menyuruh manusia berbuat kikir. Dan barangsiapa yang berpaling (dari perintah-perintah Allah) maka sesungguhnya Allah Dia-lah Yang Maha Kaya lagi Maha Terpuji.” (QS.Al-Hadiid: 22-24)


Kalau kita merasa betapa sulitnya mencari penghidupan dan dalam menjalani hidup ini, maka ingatlah sabda Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam:

“Tiada suatu amalan pun yang mendekatkan ke surga kecuali aku telah perintahkan kalian dengannya dan tiada suatu amalan pun yang mendekatkan ke neraka kecuali aku telah larang kalian darinya. Sungguh salah seorang di antara kalian tidak akan lambat rizkinya. Sesungguhnya Jibril telah menyampaikan pada hatiku bahwa salah seorang dari kalian tidak akan keluar dari dunia (meninggal dunia) sampai disempurnakan rizkinya. Maka bertakwalah kepada Allah wahai manusia dan perbaguslah dalam mencari rizki. Maka apabila salah seorang di antara kalian merasa/menganggap bahwa rizkinya lambat maka janganlah mencarinya dengan bermaksiat kepada Allah karena sesungguhnya keutamaan/karunia Allah tidak akan didapat dengan maksiat.” (HR. Al-Hakim)


Maka berusahalah beramal/beribadah dengan yang telah dicontohkan oleh Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam dan jangan membuat perkara baru dalam agama (baca:bid’ah). Dan berusahalah mencari rizki dengan cara yang halal serta hindari sejauh-jauhnya hal-hal yang diharamkan.

 
Hendaklah Orang yang Mampu Membantu
Hendaklah bagi orang yang mempunyai kelebihan harta ataupun yang punya kedudukan agar membantu saudaranya yang kurang mampu dan yang mengalami kesulitan. Allah berfirman:

“Dan tolong-menolonglah kalian dalam (mengerjakan) kebajikan dan takwa, dan jangan tolong-menolong dalam berbuat dosa dan pelanggaran. Dan bertakwalah kalian kepada Allah, sesungguhnya Allah amat berat siksa-Nya.” (QS.Al-Maidah: 2)\


Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda:

“Barangsiapa menghilangkan satu kesusahan dari kesusahan-kesusahan dunia dari seorang mukmin, maka Allah akan hilangkan darinya satu kesusahan dari kesusahan-kesusahan hari kiamat. Dan barangsiapa yang memudahkan orang yang mengalami kesulitan maka Allah akan mudahkan baginya di dunia dan di akhirat. Dan barangsiapa yang menutupi aib seorang muslim, maka Allah akan tutupi aibnya di dunia dan akhirat. Dan Allah akan senantiasa menolong hamba selama hamba tersebut mau menolong saudaranya.” (HR. Muslim)



Berdo’a ketika Sedih
Jika kita merasa sedih karena sesuatu menimpa kita seperti kehilangan harta, sulit mencari pekerjaan, kematian salah seorang keluarga kita, tidak mendapatkan sesuatu yang kita idam-idamkan, jodoh tak kunjung datang ataupun yang lainnya, maka ucapkanlah do’a berikut yang diajarkan oleh Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam:

Tidaklah seseorang ditimpa suatu kegundahan maupun kesedihan lalu dia berdo’a: “Ya Allah, sesungguhnya saya adalah hamba-Mu, putra hamba laki-laki-Mu, putra hamba perempuan-Mu, ubun-ubunku ada di Tangan-Mu, telah berlalu padaku hukum-Mu, adil ketentuan-Mu untukku. Saya meminta kepada-Mu dengan seluruh Nama yang Engkau miliki, yang Engkau menamakannya untuk Diri-Mu atau yang Engkau ajarkan kepada seseorang dari makhluk-Mu atau yang Engkau turunkan dalam kitab-Mu atau yang Engkau simpan dalam ilmu ghaib yang ada di sisi-Mu. Jadikanlah Al-Qur`an sebagai musim semi (penyejuk) hatiku dan cahaya dadaku, pengusir kesedihanku serta penghilang kegundahanku.” kecuali akan Allah hilangkan kegundahan dan kesedihannya dan akan diganti dengan diberikan jalan keluar dan kegembiraan.” Tiba-tiba ada yang bertanya: “Ya Rasulullah, tidakkah kami ajarkan do’a ini (kepada orang lain)? Maka Rasulullah menjawab: “Bahkan selayaknya bagi siapa saja yang mendengarnya agar mengajarkannya (kepada yang lain).” (HR. Ahmad)


Juga do’a berikut ini:

“Ya Allah, sesungguhnya aku berlindung kepada-Mu dari gundah gulana, sedih, lemah, malas, kikir, penakut, terlilit hutang dan dari tekanan/penindasan orang lain.” (HR. Bukhariy)



Ilmu adalah Pengganti Segala Kelezatan
Di antara hal yang bisa menghibur seseorang ketika mengalami kesepian atau ketika sedang dilanda kesedihan adalah menuntut ilmu dan senantiasa bersama ilmu.


Berkata Al-Imam Al-Mawardiy: “Ilmu adalah pengganti dari segala kelezatan dan mencukupi dari segala kesenangan…. Barangsiapa yang menyendiri dengan ilmu maka kesendiriannya itu tidak menjadikan dia sepi. Dan barangsiapa yang menghibur diri dengan kitab-kitab maka dia akan mendapat kesenangan…. Maka tidak ada teman ngobrol sebaik ilmu dan tidak ada sifat yang akan menolong pemiliknya seperti sifat al-hilm (sabar dan tidak terburu-buru).“ (Adabud Dunya wad Diin)


Duhai kiranya kita dapat mengambil manfaat dari ilmu yang kita miliki sehingga kita tidak akan merasa kesepian walaupun kita sendirian di malam yang sunyi tetapi ilmu itulah yang setia menemani.



Contoh Orang-orang yang Sabar
Cobaan yang menimpa kita kadang-kadang menjadikan kita bersedih tetapi hendaklah kesedihan itu dihadapi dengan kesabaran dan menyerahkan semua permasalahan kepada Allah, supaya Dia menghilangkan kesedihan tersebut dan menggantikannya dengan kegembiraan.

Allah berfirman mengisahkan tentang Nabi Ya’qub:

“Dan Ya`qub berpaling dari mereka (anak-anaknya) seraya berkata: “Aduhai duka citaku terhadap Yusuf”, dan kedua matanya menjadi putih karena kesedihan dan dia adalah seorang yang menahan amarahnya (terhadap anak-anaknya). Mereka berkata: “Demi Allah, senantiasa kamu mengingati Yusuf, sehingga kamu mengidapkan penyakit yang berat atau termasuk orang-orang yang binasa.” Ya`qub menjawab: “Sesungguhnya hanyalah kepada Allah aku mengadukan kesusahan dan kesedihanku, dan aku mengetahui dari Allah apa yang kalian tiada mengetahuinya.” (QS.Yusuf: 84-86)


Allah juga berfirman mengisahkan tentang Maryam:

“Maka Maryam mengandungnya, lalu ia menyisihkan diri dengan kandungannya itu ke tempat yang jauh. Maka rasa sakit akan melahirkan anak memaksa ia (bersandar) pada pangkal pohon kurma, ia berkata: “Aduhai, alangkah baiknya aku mati sebelum ini, dan aku menjadi sesuatu yang tidak berarti, lagi dilupakan.” Maka Jibril menyerunya dari tempat yang rendah: “Janganlah kamu bersedih hati, sesungguhnya Tuhanmu telah menjadikan anak sungai di bawahmu. Dan goyanglah pangkal pohon kurma itu ke arahmu, niscaya pohon itu akan menggugurkan buah kurma yang masak kepadamu.” (QS.Maryam: 22-25)


Semoga Allah Ta’ala menjadikan kita sebagai orang-orang yang sabar dan istiqamah dalam menjalankan syari’at-Nya, amin. Wallaahu A’lam.






(Sumber: Buletin Al Wala’ wa Bara’, Edisi ke-4 Tahun ke-3/17 Desember 2004 M/05 Dzul Qo’dah 1425 H. Judul asli ‘Janganlah Bersedih Wahai Saudaraku’ Diterbitkan Yayasan Forum Dakwah Ahlussunnah Wal Jamaah Bandung) http://www.ahlussunnah-jakarta.com/buletin_detil.php?id=40



Minggu, 21 Agustus 2016

DUKUN SANTET DITAKLUKAN WANITA BERCADAR YANG DISANTETNYA


Oleh : Rizqi Ginanjar Al-bantanny











Ana bukan mau sharing tentang pengalaman Ruqyah atau pun teknik Ruqyah… Tapi ana mau share kisah Cinta dan pertaubatan Temen ana yang subhanallah sangat indah… Temen ana adalah seorang dukun santet juga sama seperti hal nya ana dahulu ( pure ilmu hitam ), sebut saja namanya Imron …

Terakhir ketemu dengan ana sebulan yang lalu dan beliau masih menjadi dukun santet yang super dekill ( emang gaya nya semua dukun santet pada dekil siih hehehe )… Tapi ana terkejut dan bersyukur massya Allah, Hari ini imron berusia 39 tahun, silaturrahimm ke rumah ana dengan pakaian yang luar biasa indah nya…


Dengan janggut yang rapi, Celana panjang sirwal di atas mata kaki dan wajah yang segar dan berseri seri… dan yang membuat ana mengucurkan air mata dia memvawa seorang akhwat yang berniqob dan yang dikenalkannya sebagai Istrinya..

Massya Allah, Teringat ketika sebulan lalu ana silaturahiim ke rumah nya Imron, ana ajak imron untuk bertaubat dan kembali kepada hakikatnya sebagai manusia yaitu beribadah kepada Allah dengan penuh keikhlasan dan pertaubatan …. tapi imron lebih merasa takut mati karena ilmu nya sendiri dari pada takutnya kepada Sang kholiq …


Dengan berkeyakinan bahwa Allah akan memberikan nya hidayah dengan segera ana pun pulang dari rumah nya dan mendoakannya… “Mudah mudahan maneh menang hidayah Ti Allah kumaha Jalana we, sakumaha Allah”.

Alhamdulillah Do’a ana dan mungkin semua orang baik yang mendoakannya di ijabah sama Allah…

Dia bercerita, pada suatu hari dia dapat pelanggan ilmu bathil nya untuk menyantet satu buah keluarga yang menurut cerita si pelanggan sangat mengganggu dan sok menasihati… Dengan berbekal tanah di lingkungan korban imron pun menyetujuinya….
Aksi santetnya pun di gencarkan… Di mulai seperti biasa pada waktu setelah ashar sampai sebelum magrib. Dan malam sebelum jam 12 malam…

Selama tiga hari tiga malam namun belum ada laporan dari jin sihir suruhan imron yang melaporkan pekerjaan nya berhasil dan selesai...

Akhirnya imron berang dengan hasil yang tidak memuaskan dan takut pula ilmu nya memakan dirinya sendiri apabila Si korban tidak mempan kena santet…


Akhirnya imron pun dengan penuh kemarahan dan ketakutan, dia akan menggunakan ilmu pamungkasnya … Santet sahulu…. Santet sahulu adalah jenis santet yang sangat terkenal dikalangan dukun santet pure ilmu hitam di daerah sunda ..

Ilmu ini cukup membacakan mantra mantra khusus dengan menitik berat kan kepala dan organ dalam kepala…

Jadi nanti seakan-akan sikorban kepala nya pecah dan kesakitan tiada tara…
Tapi ilmu ini harus berjarak dekat dengan si korban…
Kurang lebih sampai terlihat jelas raut muka sikorban tanpa buram sedikit pun…. ( berarti kurang lebih 1 – 10 meter jaraknya )


Setelah mendapatkan Alamat si korban, imron pun melayangkan Niat buruk nya … Imron menunggu di sebrang rumah korban dan akan melancarkan aksinya…. menunggu satu penghuni saja terlihat ( karena santet ini akan menyebar secara cepat seperti virus mematikan dan menular ) walaupun cuma satu orang yang terkena….

Dan akhirnya ada yang keluar, dan itu pun seorang wanita dengan baju ninja nya kata si imron dalam hatinya, ( Imron menceritakannya sambil tertawa lirih bersama istrinya )
Akhirnya dia tidak peduli dan tidak ada rasa kemanusiaan sama sekali, imron membacakan mantra santet sahulu… dan Entah apa yang terjadi malah si imron yang jatuh tak tertahankan bersama erangan kesakitan si imron …( wahhh… harus tau tekniknya nih ) tpi ternyata mudah , menurut istri imron beliau tidak punya cara khusus perbentengan…. beliau hanya sering rutin dzikir pagi dan petang, bersedekah , beliau sering taddarus setelah ashar sampai menjelang magrib namun ada ilmu yang ana dapat.


Beliau istri imron tidak pernah berburuk sangka sama orang lain selalu berkhusnudzhon sama Allah, Imron terjatuh karena kelakuan nya sendiri…. perempuan berniqob tsb. Memanggil orang tuanya dan keluarganya menolong imron dan membawanya masuk kerumah…



Imron di berikan penjamuan terbaik oleh keluarga perempuan berniqob itu ( yang kini istrinya ), Dan setelah sembuh imron pun bergegas pulang dan terus memikirikan kejadian tsb. Dan akhirnya Imron memutuskan untuk kembali berkunjung kepada keluarga perempuan berniqob itu untuk meminta maaf dan menceritakan niat jahat nya….

Ketika dia sampai didepqn rumah keluarga perempuan berniqob tsb. Imron sempat ragu ragu mau masuk atau tidak nya….Dan akhirnya imron mengetuk pintu dan Massya Allah dia di sambut gembira oleh seluruh keluarganya.. dan memang bnar keluarga tsb . Terkenal banyak tetangganya yang menceritakan keluarga tsb. Benar benar ramah dan sangat memuliakan tamu…


Setelah imron menceritakan kejadian yang sebenarnya seperti apa… Keluarga tsb. Sungguh tidak menyangka dan terkaget sejenak , tapi setelah itu keluarga perempuan berniqob itu memaafkannya dan tersenyum kembali seolah olah tidak ada kejadian apa apa.. Dan temen ana imron itu banyak di nasihati oleh orang tua perempuan berniqob tsb.. Dan menasihatinya agar menghilangkan ilmu ilmu nya dan bertaubat sama Allah…


Akhirnya setelah perbincangan yang panjang imron mau bertaubat dan menanyakan bagaimana caranya….

Akhirnya orang tua perempuan itu menyarankan untuk taubatan nasuha… dan untuk ilmu ilmu nya diruqyah sya’iyyah…
Dan keluarga berniqob itu menelpon ana untuk membntunya meruqyah temannya mantan pengilmu hitam.. ( sebelumnya ana tidak tau bahwa yang mau di ruqyah temen ana sendiri )…


Dan Akhir bahagia Alhamdulillah imron sudah terbebas dari pengaruh ilmu hitamnya… Dan akhirnya ana baru tau juga imron menikah denga perempuan berniqob tsb. Allahu Akbar…

Ini Teknik Untuk menghancurkan sihir yang jarak dekat ( Si tukang sihir dekat dengan Rumah ):

~ Tetaplah Berkhusnudzhon sama ALLAH
~ Jangan Anggap diri kita terkena sihir tetap berikhtiar fokus beribadah hanya kepada ALLAH..
~ dzikir pagi petang di jaga
~ tetap menjaga wudhu
~ seperti halnya perempuan dan keluarga nya itu ana sarankan Untuk mengaji 30 ayat terakhir surah ibrahiim di waktu petang ( setelah ashar ), Itu yang ana tau sebagai kelemahan Dukun dukun jarak dekat … ( pengalaman ana menjadi praktisi ilmu hitam ) Terlepas dari itu Ayat atau surat apapun semuanya IN SYAA Allah bisa menjadi perbentengan dan pelantara kesembuhan dari sihir jenis apapapun… jadi tidak di khususkan…
Barakallahu fiiekum…







Tim Belajar Ruqyah



Jumat, 19 Agustus 2016

AIR PUTIH MEMUSNAHKAN KEKUATAN SIHIR DAN JIN FASIK


By Fadhil ZA

Dr Masaru Emoto seorang ilmuwan Jepang telah membuktikan bahwa air putih yang didoakan memilki struktur sel yang berbeda dengan air yang tidak didoakan. Air putih yang didoakan memiliki kristal yang bercahaya gemerlapan sedang air yang sumpahi dengan ucapan kotor dan kutukan memiliki sel yang gelap dan rusak. Kristal air yang didoakan dengan yang disumpahi dan dikutuk seperti terlihat pada gambar  disamping  ini.
Keajaiban air yang didoakan dalam menyembuhkan penyakit akibat gangguan sihir dan jin sudah banyak dibuktikan pada pelatihan – pelatihan rukyah Quranic Healing.






Saya pertama kali menyaksikan keajaiban air putih yang didoakan ini  pada pelatihan rukyah yang diberikan ustad Nurudin al Indunissy di Larangan Tangerang. Seluruh peserta diminta memegang sobotol air mineral untuk didoakan bersama sama. Ustad Nurudin menuntun peserta untuk membaca surat al fatihah dan berdoa agar air yang dibotol itu diberi kekuatan untuk menyembuhkan penyakit, menghancurkan sihir dan jin fasik yang mengganggu. Selesai membaca surat Al fatihah dan doa kemudian masing2 peserta meniupkannya pada air mineral mereka masing masing.

al yang sama dilakukan sesudah membaca surat al iklhlas, alfalaq, dan annas. Selesai membaca surat alfatihah, al ikhlas , al falaq dan annas yang diiringi doa dan ditiupkan pada air mineral mereka masing masing, peserta diminta untuk meminum air mineral tersebut.  Tidak sampai lima menit para peserta yang ditubuhnya ada gangguan jin dan sihir mulai bereaksi, ada yang muntah, menangis dan berteriak kesakitan.

Ketika memberikan pelatihan Rukyah di Masjid Raya Silungkang (Sumatra Barat) tanggal 17 Mei 2014 yang lalu saya mencoba mempraktekkan metode ini terhadap 200 orang peserta pelatihan. Masing masing peserta saya minta memegang sebotol air mineral, membuka tutupnya kemudian membaca surat Al Fatihah bersama sama, selanjutnya membaca doa:



Ya Allah yang maha pengasih dan maha penyayang  jadikan setiap butir air ini sebagai obat yang menyembuhkan berbagai penyakit didalam tubuh kami.

Ya Allah yang maha pengasih dan maha penyayang, jadikan setiap butir air ini sebagai racun , duri duri besi tajam yang menghancurkan dan memusnahkan jin jin fasik, jin-jin sihir, jin-jin dzolim  yang ada didalam  tubuh kami ini.

 Ya Allah yang maha pengasih dan maha penyayang jadikan setiap butir air ini sebagai penghancur dan pemusnah yang melenyapkan dan memusnahkan kekuatan sihir yang ada didalam tubuh kami.


Selesai membaca doa diatas kemudian masing masing peserta meniupkan nya pada air mineral yang ada ditangan masing masing.
Selanjutnya doa yang sama dibaca sesudah membaca surat al ikhlas, alfalaq, dan an nas dan ditiupkan pada air mineral dibotol masing masing  sebagai berikut :


Sesudah membaca surat Al Ikhlas baca  doa sebagai berikut :
  • Ya Allah Tuhan yang satu, jadikan setiap butir air ini sebagai obat yang menyembuhkan berbagai penyakit ditubuh kami
  • Ya Allah Tuhan yang satu, jadikan setiap butir air ini sebagai racun , duri duri besi tajam ,  yang menghancurkan dan memusnakahkan jin jin fasik . jin-jin sihir, jin-jin dzolim yang ada didalam  tubuh kami ini.
  • Ya Allah Tuhan yang satu, jadikan setiap butir air ini sebagai penghancur dan pemusnah yang melenyapkan dan memusnahkan kekuatan sihir yang ada didalam tubuh kami.
  • Perkenankanlah permohonan kami ini ya Allah, Engkaulah sebaik baik yang memperkenankan doa
Kemudian tiupkan kedalam botol  yang berisi air putih tersebut.
Sesudah membaca surat Al Falaq baca doa sebagai berikut  :
  • Ya Allah Tuhan yang menguasai waktu subuh  jadikan setiap butir air ini sebagai obat yang menyembuhkan berbagai penyakit ditubuh kami
  • Ya Allah Tuhan yang menguasai waktu subuh  Ya Allah jadikan setiap butir air ini sebagai racun , duri duri besi tajam ,  yang menghancurkan dan memusnakahkan jin jin fasik . jin-jin sihir, jin-jin dzolim yang ada didalam  tubuh kami ini.
  •  Ya Allah Tuhan yang menguasai waktu subuh  jadikan setiap butir air ini sebagai penghancur dan pemusnah yang melenyapkan dan memusnahkan kekuatan sihir yang ada didalam tubuh kami.
  • Perkenankanlah permohonan kami ini ya Allah, Engkaulah sebaik baik yang memperkenankan doa
Kemudian tiupkan kedalam botol  yang berisi air putih  tersebut
 Sesudah membaca surat An Naas baca doa  sebagai berikut 
  • Ya Allah Tuhan manusia,  Raja manusia,  sembahan manusia jadikan setiap butir air ini sebagai obat yang menyembuhkan berbagai penyakit ditubuh kami
  • Ya Allah Tuhan manusia,  Raja manusia,  sembahan manusia  jadikan setiap butir air ini sebagai racun , duri duri besi tajam ,  yang menghancurkan dan memusnakahkan jin jin fasik . jin-jin sihir, jin-jin dzolim yang ada didalam  tubuh kami ini.
  • Ya Allah Tuhan manusia,  Raja manusia,  sembahan manusia jadikan setiap butir air ini sebagai penghancur dan pemusnah yang melenyapkan dan memusnahkan kekuatan sihir yang ada didalam tubuh kami.
  • Perkenankanlah permohonan kami ini ya Allah, Engkaulah sebaik baik yang memperkenankan doa
Kemudian tiupkan kedalam botol  yang berisi air putih tersebut


Setelah itu masing masing peserta diminta meminum air yang sudah didoakan itu. Tidak sampai lima menit peserta yang memang ada gangguan jin dan sihir ditubuhnya mulai bereaksi, ada yang muntah, menangis dan berteriak kesakitan. 

Mereka yang mengalami gangguan jin bisa menghancurkan dan melenyapkan gangguan jin dan sihir ditubuh mereka dengan membuat air rukyah seperti diatas dan meminumnya setiap hari sampai tidak ada reaksi lagi yang muncul. Jika sudah tidak ada reaksi mual  atau reaksi lainnya berarti jin dan sihir itu sudah lenyap atau keluar dari tubuh. Air putih itu juga bisa diganti dengan cairan  habbatusaudah, atau herbal lainnya, tentu saja meminumnya disesuaikan dengan takaran yang wajar. Untuk habbatusaudah diminum hanya tiga tetes sekali minum..

Air rukyah seperti tersebut diatas juga bisa digunakan sebagai tester, untuk mengetahui apakah ditubuh seseorang ada gangguan jin dan sihir atau tidak. Orang yang mengalami gangguan jin dan sihir jika diberi minum air rukyah tersebut akan bereaksi pusing,  mual, muntah, menangis, berteriak kesakitan bahkan ada yang hilang kesadarannya. Orang yang tidak ada gangguan jin dan sihir tidak akan bereaksi apa apa. 



"Terapi air rukyah alfatiha"

Surat Al Fatihah itu adalah induknya Al Quran (Umul Quran) yang dibaca berulang ulang oleh umat Islam diseluruh dunia sebagaimana disebutkan dalam surat Al Hijr ayat 87

87. Dan sesungguhnya Kami telah berikan kepadamu tujuh ayat yang dibaca berulang-ulang dan Al Quran yang agung. (Al Hijr 87)

Kandungan surat Al Fatihah terbagi dua antara Allah dengan hambanya sebagaimana disebutkan dalam hadist Qudsy yang diriwayatkan oleh Imam Al Bukhari beliau berkata :

” Bacalah makna Al Fatihah itu dihatimu karena aku pernah mendengar Rasulullah Saw bersabda; Allah berfirman; “Aku telah membagi shalat menjadi dua bagian antara diri-Ku dengan hamba-Ku. Dan bagi hamba-Ku apa yang ia minta. ‘Jika ia mengucapkan alhamdulillahirabbil’alaamiin’, maka Allah berfirman ‘Hamba-Ku telah memuji-Ku. Dan apabila ia mengucapkan “Arrahmanirrahiim” Allah berfirman; ‘Hambaku telah menyanjung-Ku”. Dan jika ia mengucapkan “Maliki yaumiddin’, maka Allah berfirman: ‘Hambaku telah memuliakan-Ku’. Jia ia mengucapkan; ‘iyyakana’budu wa iyya kanasta’in”, maka Allah berfirman; ‘Inilah bagian antara diri-Ku dan hamba-Ku, dan untuk hamba-Ku apa yang ia minta”. Dan jika ia mengucapkan; ‘ihdinassirotolmustaqiim.. sirathaladina an’amta alaiyhim ghoiril magdubi alaiyhim waladdhaliin’, maka Allah berfirman; ‘Ini untuk hamba-Ku dan bagi hamba-Ku apa yang ia minta”.

Dalam hadits sahih lain juga dipaparkan bahwa Allah menjawab setiap do’a dalam Al Fatihah itu per-ayat dengan cash berupa energi kesembuhan yang meluluhlantakan berbagai pengaruh sihir dan hal hal negatif yang terjadi dalam tubuh! Dan cahaya penyembuh ini bisa langsung diakses setiap muslim.

 Banyak sekali hadits yang membahas tentang terapi Al Fatihah , salah satu diantaranya  adalah Hadits dari Dari Sa’id al Khudri Ra yang diriwayatkan Abu Ubaid, imam Ahmad, Al Bukhari, Muslim, Abu Daud, Tirmidzi, An Nasai, Ibnu Majjah, Ibnu Jarir, Al Hakiim, dan Al Baihaqi dari Sa’id al Khudri Ra tentang penuturan beliau yang meruqyah kepala suku kaum kaffir yang tersengat kalajengking dalam sebuah perjalanan, beliau membacakan Al Fatihah sebanyak 7 kali dan orang itu sembuh lalu menghadiahkan 30 ekor kambing. Saat itu, para sahabat yang mulia itu menemui rasul untuk menanyakan tentang ruqyah Al Fatihah dan upah ruqyah tersebut. Dan Rasulullah saw bersabda:”Tidakkah kamu tahu bahwa surah al Fatihah itu ruqyah? Ambilah kambing-kambing itu dan berilah aku bagian diantara kalian”.

Kita juga bisa membuat air rukyah untuk menyembuhkan berbagai penyakit, gangguan jin dan sihir dengan membacakan alfatihah pada segelas air putih. Ambil segelas atau sebotol air mineral (air putih) , bacakan surat alfatihah berikuit doanya kemudian tiupkan kedalam air itu. Lakukan sebanyak 7 kali dengan doa yang berbeda  pada setiap bacaan alfatihah tersebut.  


Misalnya; Tiupan Al Fatihah ke 1, baca surat Al Fatihah kemudian baca doa  Ya Allah ya Rahman ya Rahiim… Ya Allah wahai Engkau yang mengatur setiap pergerakan benda-benda disemesta raya ini, jadikanlah setiap partikel terkecil dalam air ini balatentara yang akan menyerang dan menghancurkan program sihir dan buhul-buhul dan setiap musuh-musuhMu yang tengah mendzalimi tubuhku ini ya Rabb. Lalu tiupkan.

Tiupan Al Fatihah ke 2 , baca surat al Fatihah kemudian baca doa Ya Allah..Jadikanlah sebagian partikel terkecil dari air ini, duri-duri besitajam yang akan melukai dan melemahkan atau membunuh mahluk-mahluk ingkar yang ada dalam tubuhku ini ya Rabb. Lalu tiupkan.

Tiupan Al Fatihah ke 3 , baca surat al fatihah kemudian baca doa Ya Allah…Jadikanlah sebagian partikel terkecil dari air ini, timah panas mendidih yang akan membakar dan meluluhlantakan setiap rumah dan persembunyian jin-jin didalam tubuh ini ya Rabb. Lalu tiupkan.

 Tiupan Al Fatihah ke 4 , baca surat al Fatihah kemudian baca doa Ya Allah…Jadikanlah sebagian partikel terkecil dari air ini, sengatan api listrik yang merambat dari lambung hingga ke ujung jari tangan dan jari jari kaki. Dari pusat jantung hingga ke otak dan pori-pori disetiap rambut-rambut yang tumbuh diseluruh tubuhku ini ya Rabb. Lalu tiupkan.

Tiupan Al Fatihah ke 5, baca surat Al Fatihah kemudian baca doa :   Ya Allah…Jadikanlah sebagian partikel terkecil dari air ini, sebagai penyembuh yang akan mengembalikan setiap sel-sel yang telah dirusak oleh balatentara Iblis dalam tubuhku ini ya Rabb. Lalu tiupkan.

Tiupan Al Fatihah ke 6, baca surat Al Fatihah kemudian baca doa : Ya Allah ya Mukmin Ya Muhaimiin..Wahai engkau yang maha menjaga dan mengamankan hamba-Nya, jadikanlah setiap partikel air ini pelindung yang membentengi hati dan tubuhku dari gangguan jin-jin ini dengan cara yang Engkau kehendaki ya Rabbi. Lalu tiupkan.

Tiupan Al Fatihah ke 7, baca surat al Fatihah kemudian baca doa:  Wahai Air yang mendengar.. wahai setiap sel tubuh yang mendengar..wahai syaraf-syaraf, pembuluh-pembuluh darah, urat-urat, tulang-tulang, cairan tubuh, hormon-hormon dan semua yang tidak kuketahui yang mendengarkan lantunan Al Fatihah tadi. Dengarkanlah, takutlah kalian kepada Allah.. Takutlah kalian kepada Allah saja dan jangan ikuti perintah sihir dari jin-jin itu, takutlah kepada Allah dan perbaiki setiap kerusakan itu hingga sembuh seperti sedia kala. Takutlah kepada Allah dan himpitlah seluruh jin dzalim seandainya mereka ada dalam tubuh ini dan tidak mau keluar setelah mendengar semua peringatan ini. Yaa Rabb… “Hasbunallah wani’mal wakiil ni’mal maula wa ni’man nasiir. La Haula wa laa quwwata illa bilahil aliyhil Adziim”. Lalu tiupkan.

Baca basmalah kemudian minumlah air tersebut . Jika ada gangguanh jin dan sihir didalam tubuh seseorang maka tidak sampai 5 menit orang itu akan bereaksi mual, muntah , pusing, berteriak atau menangis .

Untuk menyembuhkan gangguan jin dan sihir , air rukyah alfatihah ini bisa diminum setiap hari pagi hari dan sore hari. Ketika baru mulai minum air ini mungkin akan muncul reaksi yang ekstrim seperti mual, muntah, kesakitan , terasa ada sesuatu yang bergerak didalam  tubuh. Reaksi dan rasa tidak nyaman ini akan dialami selama beberapa hari pertama memulai terapi air rukyah tersebut   Namun  lama kelamaan reaksi itu akan semakin berkurang. Jika tubuh sudah bersih dari gangguan jin dan sihir , reaksi itu tidak akan muncul lagi.

Anda bisa memilih salah satu cara diatas untuk membuat air rukyah dalam mengatasi gangguan jin dan sihir pada keluarga anda. Air putih itu bisa juga anda hanti dengan cairan habbatusaudah atau cairan obat lainnya, tentu saja meminumnya dengan takaran yang sesuai. Jika air putih anda ganti dengan habbatussaudah tentu minumnya hanya beberapa tetes saja , yaitu dua atau tiga tetes saja.

Minyak gosok seperti minyak kayu putih, minyak tawon, minyak zaitun  bisa juga anda rukyah dengan cara diatas untuk dioleskan pada bagian tubuh yang dirasa sakit atau mengalami gangguan.

Untuk perawatan dan penyembuhan minum satu gelas air rukyah setiap pagi dan sore hari . Agar tidak terlalu repot bisa dibuat pada botol aqua yang besar ( 1,5 liter) atau wadah yang sama sesudah shalat subuh. Tuangkan kegelas untuk minum pagi dan segelas untuk minum sore. Sisanya bisa untuk esok hari , kalau sudah habis buat yang baru. Sehingga cukup membuat dua atau tiga hari sekali .

Untuk rukyah madu , minyak zaitun atau habbatusasudah cukup sekali saja ketika akan dipakai...

Minggu, 14 Agustus 2016

TEKNIK RUKYAH MANDIRI

"Nuruddin Al Indunissy"



Bismillahirrahmanirrahiim....10 tehnik “SelfHealing” mutakhir ini telah teruji dan dibuktikan hamba-hamba Allah yang kuat keyakinannya, kokoh iman dan ketauhidannya serta berpengharapan penuh kepada Allah untuk mau berikhtiar demi merasakan sensasi kesembuhan serta terbebas dari belenggu sihir.

Peringatan kepada musuh-musuh Allah dan jin-jin kafir laknatullah diharap minggir dan tidak mengganggu hamba Allah yang sudah berlepas diri dari perjanjian dan bersekutu dengan kalian.. UKHRUJ YA ADUWALLAH!!

Rintangan terbesar adalah kemalasan dan keraguan untuk membuktikannya, kemalasan dan rasa was-was itu dihembuskan si laknatullah. Dan syaitan itu banyak berhasil membisiki para pasien untuk tidak melakukan tehnik ini. Oleh karena itu, kuatkan tekad, kukuhkan keyakinan dan Buktikanlah. Jangan biarkan diri dan keluarga anda terus menerus dibelenggu sihir, jangan biarkan anak istri anda diperkosa akidahnya oleh mahluk-mahluk terlaknat itu. Luangkan waktu 30 menit untuk mempelajari lalu pilih salah satu tehnik berikut.

Semoga Allah memudahkan dan memberi kesembuhan dalam rangka memperbaiki kualitas ibadah kita tanpa belenggu sihir dari syaitan dan tukang sihir yang hina dan lemah.



1. RUQYAH RUMAH & SIHIR MENAHUN

Tehnik ruqyah ini bisa juga diaplikasikan untuk Ruqyah Kantor, Ruqyah Gudang, Perusahaan, Ruqyah Penyakit Menahun, Ruqyah Mandul, Ruqyah Eksim, Ruqyah Maagh, Ruqyah Insomnia, Ruqyah Stroke, Ruqyah Kangker Darah, dan berbagai bentuk penyakit yang tidak dimengerti secara Ilmiah. 

Tutorial berikut telah dibuktikan ratusan Hamba Allah di dunia yang keluarganya diganggu sihir, insya Allah akan menetralisir sihir baik itu di badan atau di rumah kita secara menyeluruh, caranya sebagai berikut:
Ambil 1 Galon Air putih (atau sekitar 20 liter air) lalu bacakan; Alfatihah, Ayat Kursi, Al Ikhlas, Al Falaq, An Nas, Al A’raaf 117 – 122, Yunus 81-82, Thaha 68-70, bacakan masing-masing 11 kali dan tiupkan. Misal baca Al Fatihah hingga selesai lalu tiupkan, lakukan hingga 11 kali kemudian lanjutkan dengan Al Ikhlas.. dan seterusnya.

Setelah itu cipratkan atau semprotkan keseluruh lantai dan sudut rumah, sebagiannya minum dan dimandikan. Lakukan selama 11 hari. Cukup bacakan “masing-masing” 11 kali dihari pertama saja. Jika ingin mengulangnya setiap hari atau ingin menambahkan lebih dari 11 kali juga boleh. Bahkan lebih baik, insya Allah.

Teknis Ruqyah:
Di hari pertama hingga hari ke-3; Ambil 1 liter air dan campur dengan air lain lalu cipratkan keseluruh lantai rumah, sudut-sudut rumah, jendela, pintu, langit-langit, dapur dan atap rumah. Baiknya lakukan setelah shalat isya di malam hari. Lakukan hingga ada tanda-tanda bahwa jin atau sihir di rumah atau tempat itu telah sirna, tandanya akan ditemukan hewan yang mati seperti; ular, tikus, kalajengking, kepiting, ada bulu-bulu hewan di pagi harinya. Atau ada bau hangus terbakar beberapa menit setelah dicipratkan. Jika melihat tanda diatas maka hentikan untuk ruqyah rumahnya dan lanjutkan untuk meruqyah diri. 

Hari ke-4 hingga hari ke 11, gunakan semua air digunakan untuk ruqyah mandiri saja.

Untuk “Ruqyah Mandiri” teknisnya; Hari pertama hingga hari ke-3, Ambil 1 gelas air dan minum, lalu ambil segelas lagi dan campurkan ke bak mandi. Hari ke 4 hingga hari ke 12, ambil 3 gelas air setiap hari dan campurkan air itu dengan air bak untuk mandi atau shower, 3 gelas lagi diminum (pagi, siang dan malam).



2. MENGHUKUM JIN DIALAM MIMPI

Seperti tehnik diatas, tehnik ini sudah dibuktikan ratusan orang muslim bahkan non muslim sekalipun, modalnya adalah keyakinan yang kokoh dan iman yang kuat. Ingat, keyakinan itu lahir dari pengetahuan dan pengetahuan itu lahir dari belajar. Mari kita pelajari dan buktikan sendiri. 

Teknis Ruqyah:
- Sebelum tidur ambil wudhu, lalu bacakan Al Fatihah, Al Ikhlas, Al Falaq dan An Nass juga Ayat Qursi. Bacakan surah Al Baqarah 148, dan niatkan (mohon kepada Allah) untuk dipertemukan dengan jin-jin yang biasa menganiyaya kita.

- Jika dalam mimpi itu dipertemukan oleh Allah dengan jin yang biasa mengganggu kita maka jangan lari tapi kejar hingga TERTANGKAP APAPUN BENTUKNYA!

Ingat tangkap dan cengkram lalu bacakan Ayat Qursy hingga ia mati terbakar. Jika dalam mimpi itu tidak hafal ayat-ayat Ruqyah, maka baca Asma Allah atau takbir. Bacakan berulang-ulang hingga ia mati atau lari.

Ingat, “Jin itu takut sama manusia sama seperti manusia takut sama Jin”.
Jadi jangan lari dan membiarkan diri dikejar-kejar jin, tapi kejarlah agar jin itu lari.

Ingat jangan lari tapi kejar, hingga musuh-musuh Allah itu lari.
Ingat, KEJAR, KEJAR, KEJAR, sekali lagi KEJAR. 

Catat dalam otak bawah sadar anda “KEJAR jangan lari”. Terus kejar, jika jin itu lari kesebuah rumah atau persembunyian, jangan takut, lari dan terus kejar dan hancurkan tempat mereka. Bisa jadi itu adalah tukang sihir yang menyihir keluarga kita, jika JIN, tukang sihir dan rumah atau persembunyian itu berhasil kita hancurkan dalam mimpi, maka insya Allah jin dan tukang sihir itu juga mati. Sekali lagi MATI, karena pelindung mereka itu hanyalah dari syaitan, dan syaitan itu dipersenjatai kekuatan dari IBLIS. Sementara iblis itu tidak ada apa-apanya dibanding kemahagagahan Allah aza wajalla dan kita, manusia, baik orang awam atau Praktisi Ruqyah memohon kekuatan dan diberi kekuatan oleh Allah. Cash! Lansung! Tanpa Batas! Selama kita yakin. Insya Allah, pasti bisa.

Bagaimana kalau dalam mimpi itu tidak bisa baca apa-apa, bahkan tidak bisa menggerakan badan bahkan tidak bisa bernafas?
Jawaban: Apa yang terjadi dalam mimpi itu adalah tindakan bawah sadar, artinya hal yang telah terekam dalam otak bawah sadar kita. Jika dialam nyata kita masih takut dengan JIN JIN HINA LAKNATULLAH ALAIYH itu maka dipastikan dialam mimpipun kita akan ketakutan seperti dialam bawah sadar. 

Jadi rekam dalam otak bawah sadar kita untuk tidak takut sama mahluk terlaknat itu, takutlah kepada Allah maka semua mahluk akan takut kepada kita. Taatlah kepada Allah maka semua mahluk akan taat kepada kita. 


Jika dalam keseharian kita sering meruqyah dan menyiksa jin, maka dalam mimpi pun jin akan automatis meruqyah dan menyiksa jin itu habis-habisan. Bahkan sampai menghancurkan kerajaanya. Insya Allah. 
 Uji Coba & Testimoni: 
 - Alhamdulillah seorang penderita kanker darah di Makkah sembuh total setelah perjalanan melawan sihir selama hampir 2 tahun, beliau atas izin Allah berhasil membunuh ratu ular dan kerajaan jin yang selama ini menyerangnya.

 - Alhamdulillah, seorang penderita maag menahun akut yang sudah masuk UGD dan ICU sembuh total, bahkan dialam mimpi selepas melakukan 2 kali ruqyah rumah, di hari ke 19 beliau diberi kemampuan oleh Allah subhannahu wa ta’ala untuk membelah ular-ular yang biasa mengganggu dalam mimpinya dari kepala hingga ekornya. 

* Catatan:
Saya pertama mengenal tehnik ruqyah rumah dan ruqyah dialam mimpi ini dari nasihat Syaikh Abdul Rauf Bin Halima.





 3.TERAPHY AL FATIHAH.

Selain perintah rahasia dari kehendak Allah ta’ala, kesuksesan ruqyah terletak pada kekuatan niat dan keyakinan, sementara keyakinan itu tumbuh dari pengetahuan. Jadi kita harus mengetahui kekuatan kita dan kelemahan musuh, kekuatan jin&syaitan itu didukung pasokan kekuatan jahat dari Iblis, kekuatan iblis hanya akan aktif setelah mendapat izin dari Allah sedangkan kekuatan Doata atau Energy Ruqyah ini adalah cash atau langsung dari Allah Azza wa Jalla.

 Alhamdulillah metode berikut ini akan menjadi solusi kesembuhan untuk berbagai bentuk sihir yang ada dalam tubuh. Semoga melemahkan atau bahkan membunuh jin-jin laknat yang ada didalam tubuh. Baik jin kiriman, atau jin-jin dzalim dari kosnpirasi dan permusuhan iblis kepada manusia.

MENGINTIP RAHASIA AL FATIHAH
Tidak diragukan lagi, al Fatihah itu adalah induknya Al Quran (Umul Quran). Dalam sebuah Hadits Qudsy yang ditakhrij An Nasai, hadits ini diriwayatkan Imam Al Bukhari, beliau berkata “Bacalah Al Fatihah itu dihatimu karena aku pernah mendengar Rasulullah Saw bersabda;

Allah berfirman; “Aku telah membagi shalat menjadi dua bagian antara diri-Ku dengan hamba-Ku. Dan bagi hamba-Ku apa yang ia minta. ‘Jika ia mengucapkan ‘Alhamdulillahirabbil’alaamiin’, maka Allah berfirman ‘Hamba-Ku telah memuji-Ku. Dan apabila ia mengucapkan “Arrahmanirrahiim” Allah berfirman; ‘Hambaku telah menyanjung-Ku”. Dan jika ia mengucapkan “Maliki yaumiddin’, maka Allah berfirman: ‘Hambaku telah memuliakan-Ku’. Jia ia mengucapkan; ‘iyyakana’budu wa iyya kanasta’in”, maka Allah berfirman; ‘Inilah bagian antara diri-Ku dan hamba-Ku, dan untuk hamba-Ku apa yang ia minta”. Dan jika ia mengucapkan; ‘ihdinassirotolmustaqiim.. sirathaladina an’amta alaiyhim ghoiril magdubi alaiyhim waladdhaliin’, maka Allah berfirman; ‘Ini untuk hamba-Ku dan bagi hamba-Ku apa yang ia minta”
Subhanallah…
Dalam hadits sahih lain juga dipaparkan bahwa Allah menjawabi setiap do’a dalam Al Fatihah itu per-ayat dengan cash berupa energi kesembuhan yang meluluhlantakan berbagai pengaruh sihir dan hal hal negatif yang terjadi dalam tubuh! Dan cahaya penyembuh ini bisa langsung diakses setiap muslim.



4.Teknis Ruqyah

 1. Yakinkan sepenuh hati, bahwa energi penyembuhan ini datang dari Allah. Salah satu caranya adalah memahami kajian dan bukti sensasi kesembuhan Instant.
 2. Baca Istighfar untuk memohon ampunan atau menetralisir hati kita dari belenggu dosa. Baca Syahadat untuk mengokohkan ketauhidan, baca shalawat kepada Rasulullah sebagai tawasul/perantara sampainya do’a ke langit, baca Ta’awudz untuk menetralisir syaitan dihati kita dan perlindungan, baca “Lahawla walaa quwwata illabillahil aliyhil adziim” untuk meneguhkan dan menyerahkan setiap keputusan ikhtiar kita spenuhnya kepada Allah, baca Hasbunallah wani’mal wakiil ni’mal maula wa ni’man nasiir” untuk mengokohkan keyakinan bahwa Allah itu cukup untuk kita lal…
 3. Dekatkan tangan kita dengan bibir, kira kira 5 sentimeter. Lalu baca Al Fatihah dimulai dari Basmallah hingga Akhir dengan menerjemahkannya dalam hati kita. Lalu tiupkan ke telapak tangan dan dekatkan di titik atau tempat yang sakit.

4. Lalu putarkan searah putaran tawaf atau putarkan dengan putaran “unclockwise” atau berlawanan dengan arah putaran jarum jam selama 3 atau 7 kali. Yakinkan hati kita untuk menarik semua pengaruh sihir itu lalu hempaskan ke arah kanan.
 5. Tarik nafas dan rasakan, insya Allah saat itu sakit berkurang. Dan lakukan selama 3 kali cara yang sama, dan Insya Allah penyakit itu SIRNA.

 Uji Coba & Testimoni:
- Alhamdulillah, demi Allah saya pernah meruqyah kaki saya yang disengat tawon dengan Al Fatihah (dibacakan ketangan, lalu diusapkan) dan sembuh 2 Jam kemudian.
- Alhamdulillah sudah puluhan membuktikan tehnik sederhana ini, bahkan seorang sahabat di taiwan hanya butuh waktu 2 menit untuk sembuh dari migrain akut yang ia derita selama 4 hari sebelumnya. Dan dokter serta obat medis tidak mampu merubah kondisi kesakitan.




5. RUQYAH MP3

Ikhtiar yang ke 4 ini kita akan menggunakan media Audio Digital atau MP3. Ini bisa dari suara laptop, CD, VCD, DVD, Tape, HP, iPod, MP3 Player dsb. Kesemuanya insya Allah hanya sebagai media atau pengganti suara peruqyah yang membacakan Al Qur’an, jika kita khusyuk mendengarnya insya Allah hasilnya sama dahsyat.

Sebelum melakukan ruqiah sendiri atau ruqiyyah dengan MP3 ini, lakukan persiapan untuk melindungi diri dari gangguan sihir.
 >> Teknis Ruqyah:
1. Bersihkan badan [sebaiknya mandi] dan Wudhu dengan sempurna.

2. Shalat 2 rakaat meminta pertolongan & perlindungan kepada Allah [jika pakai usholi, sama seperti shalat hajat]

3. Baca Istighfar & Solawat, Syahadat. Lalu baca “A’udzubikalimatillahit tammati minssyarrima kholaq, La Hawla wa laa quwwata illabillahil aliyhil Adziim, Hasbunallah wa nikmal wakiil nikmal maula wa nikman nasiir, Hasbiyallah! Laa ilaaha illallahua alaihi tawakaltu Alallahu rabbul arsyil adziim” untuk memohon kekuatan kepada Allah.

4. Baca Ayat Qursy (Al Baqarah 255) dan tiupkan ke media yang akan digunakan. Karena banyak terjadi JIN berupaya keras menghalangi ruqiyyah ini terjadi yang kemudian menyebabkan batrai HP yang drop, HP mati berkali-kali, koneksi internet terputus saat upload atau download file tentang ruqyah, bluetooth laptop error saat transfer file, laptop mati total, hal terburuk adalah membuat hilang kesadaran kita, dibuat ngantuk, malas ruqyah, tidur dsb.

5. Meminta perlindungan kepada Allah, dengan kata-kata afirmasi kita agar yakin, misalnya;”Ya Allah ya Mukmin ya Muhaiimiin, wahai Allah yang maha menjaga dan mengamankan hambanya. Lindungan hamba-Mu dengan perlindungan dan penjagaanmu yang sempurna!, Lindungilah ruangan ini dari serangan sihir dari kalangan Jin dan Tukang sihir”
Atau dengan menyebut asma-Nya dalam meminta kekuatan, semisal:”Ya Allah ya hakiimu Ya ‘aliimu Ya ‘Aliyyu Ya ‘Azhiimu!” Ya Allah Yang Maha Menguasai, Yang Menggenggam Segala Ilmu, yang maha tinggi, Yang Maha Dahsyat!. Ya Allah turunkan pertolongan-Mu untuk menghancurkan semua kekuatan sihir dan kedzaliman iblis yang membelenggu hati, jiwa dan tubuhku”.

6. Download File Mp3 Ruqyah-nya: www.mediafire.com/?gqw09lverya1411

7. Mulai Ruqyah.
Lalu bacakan surah Al-Ikhlas, Al-Falaq, An-Naas dan Ayat Kursi masing-masing 3 x dan tiupkan ke telapak tangan setiap selesai, lalu usapkan keseluruh tubuh. Berkonsentrasi, khusyuk, lembutkan hati dan kuasai, dan mulailah..



Selanjutnya Putar MP3 Ruqiyyah yang telah di Download tadi.

Uji Coba & Testimoni: 
Ini adalah salah satu kemudahan Allah dalam menolong hamba-Nya yang gigih ikhtiar dan bertawakal. Sangat banyak testimoni, ada yang sembuh sekali mendengarkan (secara khusyuk) melalui headset. Banyak yang mendengar jeritan keras dirumah, tangisan dirumah, saat diputar ayat ruqyah ini dirumah.





6. AKTIVASI BENTENG HATI

>> MERUBAH TAKDIR
 “Tidak ada yang dapat menolak takdir kecuali doa dan tidak ada yang dapat menambah umur kecuali kebaikan. (HR. Ahmad, at-Tirmidzi dan Ibnu Majah)
“Sikap waspada tidak mampu menolak takdir. Do’a akan memberikan manfaat kepada hal-hal yang telah terjadi dan belum terjadi. Pada saat musibah itu turun, do’a segera menghadapainya, keduanya lantas saling bertarung hisngga datangnya hari kiamat” (HR Al Hakim, dari Aisyah Ra)

Maknanya adalah, jika prisai do’a itu lebih kuat, maka ia akan tertahan. Jika do’a itu lebih lemah, maka musibah itu akan menimpa kita. Sehingga, jika do’a dan musibah itu sama-sama kuat, ia akan bertarung hingga hari kiamat.

 Segera tentukan masa Teraphy Kesembuhan yang di Inginkan (7 Hari, 7 Minggu, 7 Bulan atau 7 Tahun?), “Karena Do’a itu Merubah Takdir” maka rubahlah cara pengobatan anda. Jangan jadikan Ruqyah ini sebagai pengobatan Alternatif tapi yang Utama dan Pertama. Lalu bertawakallah kepada Allah.

>> IKHTIARLAH! PELAJARILAH DAN BUKTIKANLAH!!!

Dalam upaya pencegahan ini yang harus diperhatikan adalah kita tidak mungkin meminta perlindungan kepada Allah sementara kita membangkang kepada Allah (melakukan dosa).

Rasulullah saw bersabda; ”Ketika kalian keluar rumah bacakan ‘Bismillahi tawakaltu Ilallah, la hawla walaa quwwata illa billah” maka Allah akan menurunkan malaikat untuk melindungimu dan syaitan akan menjauhimu”. Jadi, syaikh Abdul Rouf berkata jika kita keluar rumah baca doa perlindungan kepada Allah lalu dijalan memandangi wanita/laki-laki malaikat akan meninggalkan kita dan syaitan akan kembali kepada kita. Sama halnya ketika wanita mulai memperlihatkan auratnya, disana syaitan akan bersama mereka.

Jadi tolong diperhatikan dan dicatat; bahwasannya yang paling penting adalah meninggalkan DOSA terlebih dahulu dan melaksanakan kewajiban kita sebelum menuntut hak perlindungan kepada Allah. Saya pernah mendengar testimoni ada sensasi kesembuhan yang terjadi setelah “taubatannasuha” dan melaksanakan seluruh kewajibannya sebagai muslimin-muslimah.

Yang berikutnya adalah meninggalkan (bertaubat dari) semua perbuatan syirik, musyrik, bid’ah, khurafat (jimat-jimat, meminta karomah kepada kuburan dsb) dan jangan lupa menurunkan semua patung, photo & lukisan dalam rumah.

>> DZIKIR DAN DO’A HARIAN
- Baca Al Ikhlas, Al Falaq dan An Nas masing masing 3x setelah sehabis Subuh, Setelah Magrib dan sebelum tidur.

 - Baca Ayat Qursi dan kalimah “A’udzubikallimatillahi ttammati minsyarrima kholak” dan Kalimah “Bismillahi laa yadhurru ma asmihi syai un fil ardi wala fissamai wa huassami’ul ‘Aliim” masing-masing 3x setelah subuh dan maghrib.

 - Baca “basmalah” dalam 5 kondisi; Masuk rumah, sebelum makan, sebelum membuka pakaian, sebelum masuk toilet dan berhubungan suami istri. (Atau, disarankan lebih afdhol baca do’a yang dituntunkan Rasul Saw)

 - Membaca Asma Allah dalam 3 kondisi; saat Marah, Sedih dan Takut. Karena dalam 3 kondisi tersebut manusia lemah dan ada celah syaitan untuk menguasai manusia. Jadi ketika marah baca “Ta’awudz”, ketika sedih baca “Innalillahi wa inna ilaihi raaji’uun” ketika takut baca “Allahumma ‘audzubika min sururihim wa naj’aluka fi nukurihim”

Uji Coba & Testimoni:
 Saya telah mengujicobakannya ke seorang siswi dengan memperhatikan point-point diatas, dan Alhamdulillah siswi kelas 2 SMA yang sebelumnya mengeluh karena suka diterawang pacarnya sembuh (tidak bisa tembus oleh terawangan mata jin). Pada intinya, jika hal ini diaplikasikan insya Allah akan menjadi pagar ghaib untuk diri kita, tentunya ini adalah bentuk pertolongan dari Allah Azza wa jalla. Wallahu’alam.

* Catatan: Saya pertama mengenal tehnik atau tips ruqyah pencegahan ini dari nasihat Syaikh Abdul Rauf Bin Halima.

>> MEMBUAT PRISAI GHAIB
Ini adalah upaya agar Jin tidak kembali lagi setelah ruqyah, atau bertujuan memagari diri kita dari sihir dan serangan jin. Selain memperhatikan hal dalam ruqyah pencegahan diatas, agar jin tidak mampu masuk lagi ke dalam tubuh pasien pasca Ruqyah, lakukan hal berikut. 
 - Bacakan Al Fatihah, Al Ikhlas, Al Falaq, An Nass, Ayat Qursi dan Surah Yasiin ayat 9 dan tiupkan ke 2 telapak tangan.  
- Usapkan keseluruh tubuh sebanyak 3 kali sambil membaca; “Ya Allah ya Mukmin ya Muhaimmin, wahai engkau yang maha melindungi dan mengamankan hamba-Nya, lindungilah aku dengan penjagaanmu yang sempurna. Butakanlah semua penglihatan jin yang biasa mengintai dan memasuki ragaku. Aamiin 
 - Bertawakal kepada Allah, dan hindari dosa-dosa dan kemaksiyyatan yang menjadi pintu masuk syaitan ke hati. 
*Catatan: Saya pertama mengenal tentang prisai ghaib ini dari Metode QH Ust Perdana Akhmad.




7.RUQYAH SIHIR

Sihir dan gangguan Jin ini adalah dua hal yang berbeda, penangannan pun berbeda. Namun pada intinya mereka adalah pekerjaan musuh-musuh Allah yang kesemuanya bisa disirnakan dengan terapy Al Quran. Kecuali untuk beberapa penyakit tertentu karena sihir biasanya lebih dahsyat dari gangguan jin. 

Pada intinya, sihir ini adalah pekerjaan jin. Hanya saja jin yang dirusuruh dan terikat perjanjian yang kokoh, sehingga sebenarnya bisa saja semua sihir itu sirna jika jin nya pergi. Maka hal pertama coba bacakan ayat-ayat Ruqyah hingga jin nya bicara dan ajak diplomasi (ajak bicara, dakwahi, beri peringatan, ancaman, pembuktian, suruh keluar atau bunuh!). Jika Allah mengijinkan maka sihir itu akan sirna seiring kepergian si jin, baik itu keluar atau mati. 

Jika tehnis kesatu diatas tidak berhasil, maka hantam dengan Ayat-ayat pembatal sihir; yaitu surah Yunus Ayat 81-82, Al A’raf 117-122 dan Thaha ayat 69. Bacakan ditelinganya, berulang-ulang.
 Cara lainya adalah dengan membacakan ayat diatas pada air yang banyak. Bacakan berulang-ulang (3-11 kali) lalu minumkan, gunakan sebagiannya untuk mandi atau dicampur di bak mandi pasien. Lakukan berulang-ulang hingga sembuh.  

Jika hal ini tidak mempan juga, coba bacakan surah al Furqan ayat 23 berulang ulang sambil memegang ubun-ubunnya, letakan tangan kiri antum di bahunya. Bacakan berulang hingga ratusan kali. Jika sudah terlihat tanda-tanda jin menyerah, bacakan Al Falaq berulang agar ia muntah. 
Selengkapnya, untuk pengokohan tauhid dari pasien yang awam hingga menjadi praktisi ruqyah ini akan dibahas tuntas secara tuntas, nikmat, lembut dan ilmiah dalam satu paket buku “Rehab Hati Qurani” NAI, dan “Quranic Healing Technology” ust Perdana Akhmad di pertengahan 2013 nanti. Insya Allah.




8.MERACUN JIN

Tehnik ini adalah dengan menggunakan media Air. 
Sangat mudah sekali, ambil garam satu sendok dan campurkan dengan segelas Air. Lalu bacakan Al Fatihah 3 atau 7 kali, setelah itu do’akan sebagai berikut:
 ”Ya Allah jadikanlah senyawa air dan garam ini racun yang akan melukai, melemahkan atau bahkan membunuh jin-jin yanga ada dalam tubuhku. Aamiin”

Kenapa menggunakan Ayat Ayat Quran? Kenapa 7 Kali? Kenapa Al Fatihah? Kenapa Air Garam?
Pertanyaan ini sederhana, namun tanpa disadari telah membawa kita kepada sebuah dosa dan pengingkaran terhadap kitabullah Al Qur’an. Karena Allah telah menggariskan dalam surat Al Israa ayat 82 Bahwa Al Quran itu adalah obat. Artinya seluruh al Qur’an itu obat, kita boleh menggunakan ayat-ayat yang kita pilih sebagai syifa atau penyembuh ataupun ruqyah untuk mengusir sihir dan syaitan. 




9.MENCENGKRAM JIN

Tehnik ini adalah upaya untuk mencabut, menarik atau mengeluarkan jin dalam diri sendiri dengan menggunakan 5 jari yang telah dibacakan Ayat Ruqyah. Ini adalah tehnik dari ust Perdana Akmad, tehnik ini digunakan khusus jika jin itu diketahui lokasinya. Biasanya ada dititik tertentu dalam tubuh yang sring kedutan, pegal, kaku atau sakit tanpa sebab; semisal di Paha Kanan, Kepala, Leher, Tenggorokan atau titik lain. 

Sebelum menarik, lakukan pemblokiran dengan membaca surah yasiin ayat 9 di telunjuk dan lingkari daerah sakit agar jin itu tidak pindah-pindah ke tempat lain. 

Caranya bacakan Surah Al Anfal 17 dan Al Mukminun 115 di ujung jari-jari, supaya terkondisi kerucutkan lima jari tangan kanan dan dekatkan ke mulut. Lalu bacakan ayat diatas dan tiupkan. Setelah itu cengkram lokasi yang sakit dan cabut sambil baca “Bismillahi Allahuakbar!”
Selain diatas, kita juga bisa menyiksa jin itu dengan menepuk-nepuk atau menekannya dengan membacakan surah Al Hasyr ayat 21 di jari atau telapak tangan.  




10. PTT / TEHNIK PUTARAN TAWAF

Tehnik PTT atau Putar Tiup Tarik atau juga dikenal dengan tehnik putaran tawaf ini adalah tehnik paling populer dalam Quranic Healing ust Perdana Akhmad. Sudah dibuktikan disetiap pelatihan-pelatihan dan banyak peserta yang muntah-muntah saat itu juga. Tehniknya supersederhana.
- Duduk konsentrasi, bacakan ayat Ruqyah apa saja yang dihafal. Saya menyarankan baca Al Falaq dan Al Mukminun 115, dan tiupkan ke tangan.  

- Letakan di perut dan putar-putar ke arah kiri, sambil baca “La Hawla wala quwwata ilabillahil aliyhil adziim” sambil meniatkan untuk mengumpulkan sihir disana.

- Lalu tarik kedada dan buang dimulut. 

- Tehnik ini juga bisa diaplikasikan di titik sakit diseluruh tubuh yang terjangkau tangan, jika tidak mungkin menarik kemulut bisa dihempaskan kearah mana saja dengan meniatkan untuk membuang penyakit dan memenjarakan jin nya dialam mereka. 
 - Untuk memenjarakan jin nya, ustad Perdana menyarankan untuk baca “Ihdinassyirotol Mustaqiim” sambil menghempaskan tangan.  
 *Catatan:Tehnik Self healing ini tidak terbatas pada 10 tehnik diatas, masih banyak tehnik lain semisal Prayer Healing, Do’a-Do’a Rasulullah, Ayat-ayat syifa dan Amaliah lain yang memungkinkan jin tidak bisa mengakses hati manusia.







SELAMAT MEMBUKTIKAN!
 Salam Tauhid
NURUDDIN AL INDUNISSY